Judul : PayLater Traveloka Bisa Digunakan di Mana Saja & Kapan Saja
link : PayLater Traveloka Bisa Digunakan di Mana Saja & Kapan Saja
PayLater Traveloka Bisa Digunakan di Mana Saja & Kapan Saja
Aplikasi Traveloka saat ini meluncurkan yang namanya layanan pembiayaan, Traveloka PayLater. Di mana fitur ini dikeluarkan oleh PT Caturnusa Sejahtera Finance selaku perusahaan pembiayaan yang sudah berdiri sejak tahun 2018. Adapun perusahaan ini merupakan perusahaan pembiayaan terpercaya yang menyediakan layanan pembiayaan multiguna yaitu PayLater Traveloka khusus untuk konsumen Traveloka.
Tidak perlu khawatir soal keamanan dari Caturnusa Sejahtera Finance, karena perusahaan yang menawarkan solusi pembiayaan investasi atau modal kerja ini terbilang aman. Bahkan skor kredit Caturnusa Sejahtera Finance terbilang bagus sebagai perusahaan pembiayaan.
Apa Itu PayLater Traveloka?
Jika kamu sedang cari aplikasi yang ada PayLaternya, maka wajib pilih PayLater Traveloka. Apa itu PayLater traveloka? Fitur satu ini merupakan fitur dari Traveloka yang bisa kamu manfaatkan untuk bayar biaya liburan, belanja produk Traveloka lainnya dan juga bayar kebutuhan di luar Traveloka.
Sistem yang digunakan oleh PayLater Traveloka ini hampir sama persis dengan PayLater pada umumnya, di mana kamu bisa belanja berbagai produk Traveloka dan di luar Traveloka terlebih dahulu lalu bayarnya nanti lewat cicilan.
Dengan layanan ini kamu bisa beli tiket pesawat hingga sewa hotel, belanja berbagai produk makanan dan minuman, beli tiket bioskop dan tiket tempat wisata serta masih banyak lagi.
Kelebihan Pakai PayLater Traveloka
Pengalaman menggunakan Pay Later Traveloka, fitur ini sendiri memiliki banyak kelebihan. Terutama bagi kamu yang suka liburan dan mengunjungi tempat-tempat terbaik dengan transportasi menggunakan pesawat dan juga kebutuhan akomodasi penginapan.
Berikut Traveloka PayLater review seputar keunggulan dari layanan PayLater ini.
1. Mudah Pendaftarannya
Untuk daftar PayLater Traveloka anti ribet dengan syarat yang mudah. Bahkan kamu bisa mengaktifkan akun PayLater dari Traveloka ini dalam waktu maksimal 1 jam saja. Untuk syaratnya sendiri hanya membutuhkan KTP dan untuk usia minimal 21 tahun dan maksimal 70 tahun serta kamu merupakan warga Indonesia.
2. Limit Awal Cukup Tinggi
Fitur dari Traveloka ini menghadirkan limit Traveloka PayLater di awal hingga 10 juta rupiah. Limit ini tentu termasuk limit yang cukup besar untuk membantu kamu memenuhi berbagai kebutuhan selama liburan dan perjalanan.
Limit PayLater Traveloka masih bisa dinaikkan lagi hingga 50 juta rupiah setiap bulannya. Namun kenaikan limit ini diikuti dengan syarat dan ketentuan yang berlaku di Traveloka pastinya.
3. Mudah Pantau Transaksi
PayLatern Traveloka menghadirkan sistem transaksi secara real time. Di mana semua transaksi yang masuk akan muncul notifikasinya di aplikasi Traveloka. Aplikasi ini sangat bermanfaat untuk kamu yang tidak bisa mengontrol pengeluaran, sehingga jauh lebih boros setiap bulan.
Dengan semua catatan transaksi yang ada tentu saja kamu bisa lebih mudah untuk mengevaluasi dan mengontrol semua transaksi agar tidak kalap setiap bulan.
4. Mudah Cicilan Pembayaran
Setelah kamu menggunakan hak untuk beli produk Traveloka tanpa bayar dahulu, tentu saja kemudian kamu punya kewajiban untuk bayar cicilan PayLater Traveloka. Traveloka menghadirkan kemudahan untuk bayar cicilan tanpa harus mengunjungi ATM atau bank terdekat.
Kamu bisa menggunakan layanan transfer dan juga BCA virtual account untuk bayar tagihan PayLater dengan memanfaatkan m-banking BCA.
5. Bisa Transaksi di Luar Traveloka
Siapa bilang PayLater Traveloka hanya bisa digunakan untuk beli produk Traveloka saja? Layanan PayLater ini sangat fleksibel karena bisa kamu gunakan untuk beli berbagai produk di luar Traveloka.
Jadi jika kamu ingin belanja produk-produk yang tidak ada di Traveloka lewat marketplace atau merchant, maka kamu bisa manfaatkan nomor virtual account.
Adapun nomor VA ini bisa kamu gunakan sebagai nomor pengganti kartu kredit, untuk belanja produk apapun yang kamu butuhkan.
Cara Daftar Traveloka PayLater
Setelah mengetahui PayLater Traveloka review seputar kelebihan dari fitur ini, berikut langkah-langkah untuk mendaftar dan mengaktifkan akun PayLater.
- Buka aplikasi Traveloka lalu pilih menu TravelokaPay dan Klik PayLater.
- Langkah berikutnya kamu disuruh memasukkan data berupa data pribadi, data diri dan juga data keluarga.
- Siapkan juga KTP dan foto diri, untuk proses verifikasi yang memakan waktu maksimal 60 menit.
- Selama proses verifikasi, sebaiknya masukkan kontak keluarga yang bisa dihubungi untuk memudahkan proses ini.
- Setelah verifikasi disetujui, maka akun PayLater kamu sudah bisa dipakai untuk beli produk Traveloka.
Meski cara pendaftaran PayLater dari Traveloka ini mudah, kemungkinan akan ada pertanyaan. Seperti misalnya, bagaimana jika PayLater Traveloka ditolak? Atau mengapa PayLater Traveloka tidak bisa digunakan?
Kemungkinan kenapa PayLater Traveloka tidak bisa digunakan adalah karena beberapa alasan berikut.
- Data yang kamu masukkan berbeda dengan data yang ada di dokumen.
- Dokumen yang kamu masukkan kurang jelas atau terdapat kesalahan.
- Kamu sudah pernah mendaftar PayLater Traveloka sebelumnya dan sudah disetujui.
Untuk yang ingin daftar dan mengaktifkan akun PayLater Traveloka, pastikan semua data dan dokumen aman. Langsung kunjungi aplikasi Traveloka, bikin akun PayLater Traveloka dan beli berbagai produk Traveloka dan di luar Traveloka.
Demikianlah Artikel PayLater Traveloka Bisa Digunakan di Mana Saja & Kapan Saja
Anda sekarang membaca artikel PayLater Traveloka Bisa Digunakan di Mana Saja & Kapan Saja dengan alamat link https://appblue.blogspot.com/2023/05/paylater-traveloka-bisa-digunakan-di.html